Jadikan USB anda menjadi RAM !!!

posted by [candraaaa] candra ikhsan


Salah satu komponen yang paling mempengaruhi performa PC atau laptop adalah RAM (Random Access Memory). RAM mampu meningkatkan kecepatan akses PC/laptop, semangkin besar kapasitas RAM suatu PC/laptop semangkin cepat pula kecepatan aksesnya.
Seringkali para pengguna PC/laptop mengeluh karena PC/laptop-nya berjalan sangat lambat bahkan hang. Hal ini bisa jadi dikarenakan kapasitas RAM yang digunakan pas-pasan alias terlalu minim untuk menjalankan program yang membutuhkan akses memory lebih besar. Solusi untuk menghadapi permasalahan seperti adalah dengan menambahkan keping RAM ke dalam PC/laptop. Namun, harga jual RAM yang relatif mahal berkisar Rp 400.000 – Rp 2.000.000 sering membuat pengguna PC/laptop akan berpikir ulang untuk menambah RAM. Nah, solusi untuk meningkatkan kapasitas RAM namun dengan harga terjangkau yaitu dengan menggunakan perangkat USB Flash Disk atau kartu memori seperti MMC, SD, dll (yang harganya tentu lebih murah) dan aplikasi eBoostr. Cara kerja eBoostr yaitu dengan mengalokasikan memori pada perangkat USB Flash Disk atau kartu memori seperti sebagai RAM.
Untuk mengunduh eBoostr, Klik disini
Setelah anda mengunduh eBoostr, silakan lakukan instalasi sebagai berikut:
  1. Instal eBoostr, ikuti instruksi sampai selesai & jangan restart terlebih dahulu.
  2. Jalankan patch dan registry, lalu restart computer
  3. Setelah restart akan muncul akan muncul jendela untuk menentukan perangkat yang akan dijadikan cache, lalu pilihlah flashdisk atau kartu memory yang terpasang yang akan dijadikan cache dan tentukan kapasitas yang dibutuhkan.
  4. Tunggu proses selesai hingga muncul muncul jendela “Do you want to build the cache file on the device now?”, pilih Yes dan tunggu hingga proses selesai.
  5. Selamat menikmati……